Sejarah PCR Yang Perlu Diketahui Mahasiswa

Sejarah PCR Yang Perlu Diketahui Mahasiswa – Halo sobat laborians, bagaimana kabarnya? Semoga sehat selalu ya. Sobat, bicara alat PCR, sebagian dari kita mungkin sudah mengenal bahkan mengetahui kegunaan dari alat tersebut. Namun, bagaimana dengan sejarahnya? Siapa sih yang pertama kali menemukan alat PCR ini? Untuk mengetahui jawabannya, mari kita simak artikel ini ya.

sejarah-pcr-apm

Alat PCR  Yang Semakin Dikenal

Alat PCR kini semakin dikenal mengingat banyaknya kebutuhan sejak adanya pandemi covid-19 yang menimpa seluruh penjuru negeri, termasuk Indonesia. PCR atau polymerase chain reaction adalah pemeriksaan laboratorium untuk mendeteksi keberadaan material genetik dari sel, bakteri, atau virus. Saat ini, metode dan alat PCR juga digunakan untuk mendiagnosis penyakit COVID-19, yaitu dengan mendeteksi material genetik virus Corona. Karena hal itulah, PCR kini semakin dikenal banyak orang, bahkan orang awam sekalipun. Lantas, bagaimana dengan sejarahnya?

Sejarah PCR Yang Perlu Diketahui Mahasiswa

Kary Bank Mullis
Kary Banks Mullis (Penemu PCR)

Oke sobat laborians, kali ini kita akan berlanjut ke sejarahnya ya.

Polymerase Chain Reaction atau PCR ini pertama kali ditemukan oleh Kary Banks Mullis sekitar 37 tahun lalu. Karena penemuan ini pula, Mullis dianugerahi hadiah Nobel pada bidang kimia. Bahkan, para ilmuwan sepakat apabila ditemukannya PCR sejajar dengan utas DNA (Deoxyribonucleic acid) yang ditemukan oleh James D. watson dan Francis Crick sekitar tahun 1953.

Secara singkat, Polymerase Chain Reaction atau PCR adalah teknologi yang berfungsi untuk melipatgandakan fragmen DNA yang berasal dari berbagai sumber seperti hewan, tumbuhan, bakteri, maupun virus. Karena itulah, PCR digunakan sebagai alat pemeriksaan covid-19 yang digunakan banyak laboratorium di dunia.

Dampak Kehadiran PCR

Salah satu dampak besar dari kehadiran teknologi PCR ini adalah kloning gen yang tidak pernah terpikirkan sebelumnya, kini pun menjadi kenyataan. Sehingga, alat PCR adalah penemuan yang dapat membawa ilmu bioteknologi menjadi lebih modern. Teknologi tersebut membantu dalam penemuan jenis protein-protein baru melalui teknologi DNA rekombinan seperti insulin, hormon faktor pertumbuhan hingga antibodi.

Bahkan dalam bidang pertanian, beberapa dampak ditemukannya PCR mampu memperbaiki varietas-varietas padi melalui rekayasa genetik, sehingga menciptakan padi dengan kualitas unggul baik nutrisi maupun daya adaptasi yang lebih tangguh. Untuk mengetahui fungsi PCR untuk screening infeksi penyakit, akan kita bahas pada artikel lainnya ya.

Baca Juga : Harga Alat PCR Termurah 300 Jutaan

Nah, jika kalian ingin mengetahui dan membutuhkan alat PCR untuk berbagai pemeriksaan seperti infeksi penyakit hingga virus covid-19, PT. Andaru Persada Mandiri sebagai salah satu distributor alat laboratorium menyediakan alat pcr tersebut sobat. Untuk informasi lebih lanjut kalian bisa hubungi WhatsApp : +6287777277740 atau Telp : (0251) 7504679. Link alamat penulis sertakan di googlemaps.

Ditulis Oleh : DNA

Sampai disini dulu artikel mengenai ” Sejarah PCR Yang Perlu Diketahui Mahasiswa “. Jika kalian sudah pernah melakukan pemeriksaan dengan alat pcr, bagikan juga pengalamannya ya. Sampai jumpa di artikel selanjutnya, semangat terus sobat laborians!

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

error: Konten dalam website ini memiliki hak cipta, verifikasi untuk izin penggunaan.
WhatsApp chat